IMADANALIS - Penyebab Shin Tae-yong pilih pulang ke Korea Selatan pada Februari 2024 akhirnya terungkap.
Pria asal Yeongdeok itu tak punya agenda bersama Timnas Indonesia sepanjang bulan kedua kalender.
Ya, tugas Shin praktis berakhir setelah tuntasnya perjalanan Timnas Indonesia di Piala Asia 2023.
Kekalahan telak 0-4 dari Timnas Australia di babak 16 besar pada Minggu 28 Januari 2024, mengakhiri perjalanan skuad Garuda.
Shin pada akhirnya tak punya agenda mendesak dengan Timnas Indonesia. Melatih di level klub dan tim nasional memang berbeda.
Agenda internasional tidak sebanyak klub sehingga pelatih terkadang punya waktu senggang yang banyak.
Atas alasannya itu, Shin memutuskan pulang ke Korea Selatan. Hal itu sering dilakukannya ketika tidak ada agenda bersama Timnas Indonesia.
Walau tak ada agenda dengan Timnas Indonesia, Shin terikat kontrak dengan Seongnam FC.
Pria berusia 53 tahun itu didapuk sebagai ketua komite penasihat klub tersebut pada Oktober 2023.
Hal tersebut tidak melanggar kesepakatan kontrak dengan PSSI. Lagipula, tugas satu ini dikerjakan ketika mendapat jatah libur dari federasi seiring kosongnya agenda.
Sementara itu, agenda terdekat Shin dengan Timnas Indonesia adalah Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Tim Merah Putih baru akan bermain pada 21 dan 26 Maret 2024 melawan Timnas Vietnam.
Itu artinya, Shin paling lambat kembali ke Indonesia sepekan sebelum pertandingan atau 14 Maret nanti.
Sepanjang tidak ada agenda, ia bebas untuk pulang ke Korea Selatan atau menikmati libur.***
Posting Komentar