Hb Meter | Alat Laboratorium Praktis

2 komentar

Di dunia yang serba canggih ini, berbagai pemeriksaan darah menyesuaikan dengan kondisi zaman yang sudah sedemikian majunya. Salah satunya pemeriksaan Hb (Hemoglobin), berikut ini akan saya paparkan satu - satu pemeriksaan Hemoglobin yang dilakukan mulai dari awal dan hingga update terkini.

Hemoglobin adalah metaloprotein (protein yang mengandung zat besi) di dalam sel darah merah yang berfungsi sebagai pengangkut oksigen dari paru-paru ke seluruh tubuh, pada mamalia dan hewan lainnya. Hemoglobin juga pengusung karbon dioksida kembali menuju paru-paru untuk dihembuskan keluar tubuh. Molekul hemoglobin terdiri dari globin, apoprotein, dan empat gugus heme, suatu molekul organik dengan satu atom besi.(http://id.wikipedia.org/wiki/Hemoglobin)

1. Hb Sahli
Hb Meter Sahli | www.duniamedica.com
Di awal perkembangan pemeriksaan darah secara sederhana, Hb dapat diperiksa menggunakan Alat Sahli sehingga biasa dikenal dengan Hb Sahli, dimana Hemoglobin diubah menjadi hematin asam, kemudian warna yang terjadi dibandingkan dengan standar warna dalam alat sahli. (http://dokirfan.com/)

Prinsip : 
Hb + HC1 ® Hematin HC1 (asam Hematin) yang berwarna Coklat, kemudian dibandingkan dengan warna standar.

HB Sahli atau Haemoglobinometer merupakan satu cara penetapan hemoglobin secara visual berdasarkan satuan warna (colorimetric). Metode yang digunakan adalah membandingkan warna sampel darah dengan warna merah standar.

Warna sampel darah didapatkan pada pemisahan globin dari hemoglobin dengan penambahan HCL (asam klorida) untuk menghasilkan asam hematin yang warnanya diukur oleh colorimetriy. (Suryomedika, 2010/http://basecompwt.blogspot.com/).

2. Cara Spektrofotometer (Drabkin's)

Spektrofotometer | http://alatalatlab.wordpress.com/

Drabkin’s (sianmethaemoglobin)
Prinsip         :  
Darah ditambah larutan yang berisi potasium cyanide dan potasium Ferricyanide (Drabkins). Ferricyanide akan mengubah ion Fe dari bentuk Ferro (++) menjadi bentuk ferri (+++) membentuk methemoglobin, yang kemudian tergabung dengan potassium cyanide membentuk pigmen yang stabil yaitu sianmethemoglobin. (http://liemachmad.wordpress.com/)

Alat yang digunakan untuk pemeriksaan dengan metode DRABKIN'S adalah Spektrofotometer. Spektrofotometer merupakan alat yang digunakan untuk mengukur absorbansi dengan cara melewatkan cahaya dengan panjang gelombang tertentu pada suatu obyek kaca atau kuarsa yang disebut kuvet. Sebagian dari cahaya tersebut akan diserap dan sisanya akan dilewatkan. Nilai absorbansi dari cahaya yang dilewatkan akan sebanding dengan konsentrasi larutan di dalam kuvet. (http://id.wikipedia.org/wiki/Spektrofotometer)

Keunggulan penggunaan speterofotometer alat ini dapat distandarisasi. Sehingga hasil yang dikeluarkan bisa dipertanggungjawabkan. Kegunaan Spektrofotometer bisa juga untuk pemeriksaan - pemeriksaan kimia lainnya seperti, Gula darah, Cholesterol, trigliserida, HDL, LDL, SGOT, SGPT, Ureum, Creatini, GGT, dan sebagainya. 

Spektrofotometer 4010 | http://thelabthings.blogspot.com/2013/01/photometer.html

Namun, kembali kepada kemampuan fotometernya, berbagai produk fotometer sekarang sudah semakin beragam, produk yang pertama saya lihat adalah fotometer 4010. Namun secara prinsip kerja semua sama, yaitu pembacaan warna dengan panjang gelombang terntentu Dilain kesempatan akan saya coba ulas secara lengkap tentang Spektrofotometer itu secara terpisah.

3. Hb pada Alat Hematologi Autoanalyzer


Hematologi Autoanalyzer | http://www.medicalexpo.com/
Saat ini pengukuran kadar hemoglobin dalam darah sudah menggunakan mesin otomatis. Selain mengukur hemoglobin, mesin ini juga dapat mengukur beberapa komponen darah yang lain. Mesin pengukur akan memecah hemoglobin menjadi sebuah larutan. Hemoglobin dalam larutan ini kemudian dipisahkan dari zat lain dengan menggunakan zat kimia yang bernama sianida. Selanjutnya dengan penyinaran khusus, kadar hemoglobin diukur berdasarkan nilai sinar yang berhasil diserap oleh hemoglobin. (http://dulqueeny.wordpress.com/)

Hematologi Autoanalyzer adalah pemeriksaan darah secara komputerisasi, meliputi pemeriksaan Darah Rutin (Hemoglobin, Leukosit, Hematokrit, dan Trombosit), DIFF COUNT (Eosinofil, Basofil, Netrofil Batang, Netrofil Segmen, Limfosit dan Monosit), MCV, MCH, MCHC dan Eritreosit.

Pada alat ini biasanya terdapat dua chamber, chamber pertama untuk pemeriksaan Hemoglobin atau Kelompok Sel Darah Merah dan Chamber kedua untuk pemeriksaan kelompok sel darah putih. Pembagiannya sudah otomatis. Ketika hasil sudah selesai maka hasil pemeriksaan akan ditampilkan pada layar (print out).


4. Hb Meter (Pocket)

Hb Meter | http://panasea.indonetwork.co.id/


Alat terakhir ini, memungkinkan pemeriksaan secara mudah dan simple, dan juga bisa dilakukan oleh siapapun. Karena alat ini tidak diutamakan keahlian, dan sebagainya. Hanya cukup tau bagaimana cara memakainya, dan Nilai Normal pada pemeriksaan Hb yang dilakukan. CUKUP. Ya, CUKUP.

Dibawah ini berikan contoh jika Anda membeli produk EASY TOUCH dengan 3 parameter, maka Anda akan mendapatkan kelengkapan produk seperti dibawah ini :
1 unit alat/mesin
Layar LCD yang besar
Hasil keluar dalam 6 detik
Memory penyimapan gula sebanyak 200,Hb 100 dan kolesterol 50
10 strip gula darah
5 strip Haemoglobin
2 strip kolesterol
Tas alat
Lancing device
Jarum lancet
Chip test
baterai
Buku petunjuk penggunaan
Garansi seumur hidup
Nesco Hb Meter | jirzizaidan.wordpress.com

Cara pakai :
Masukan batere dan nyalakan mesin.
Atur jam,tanggal dan tahun pada mesin.
Ambil chip warna kuning masukan ke dalam mesin untuk cek mesin.
Jika layar muncul "error" berarti mesin rusak.
Jika layar muncul "OK" berarti mesin siap digunakan.
Setiap botol strip pada gula,kolesterol dan Hb terdapat chip test.
Untuk cek gula,masukan chip gula dan strip gula terlebih dahulu.
Pada layar akan muncul angka/kode sesuai pada botol strip.
Setelah itu akan muncul gambar tetes darah dan kedip-kedip.
Masukan jarum pada lancing/alat tembak berbentuk pen dan atur kedalaman jarum.
Gunakan tisu alkohol untuk membersihkan jari anda.
Tembakkan jarum pada jari dan tekan supaya darah keluar.
Darah di sentuh pada strip dan bukan di tetes diatas strip.
Sentuh pada bagian garis yang ada tanda panah.
Darah akan langsung meresap sampai ujung strip dan bunyi beep.
Tunggu sebentar,hasil akan keluar beberapa detik pada layar.
Cabut jarumnya dari lancing juga stripnya dan buang.
Chip gula di simpan ke botol lagi.
Gunakan chip kolesterol untuk tes kolesterol dan chip Hb untuk tes Hb.
Tutup rapat botol strip jika tidak digunakan lagi.


Imaduddin Badrawi, S.Tr.AK
Imaduddin Badrawi, S.Tr.AK
Founder infolabmed.com, bankdarah.com, buku pertama "Pedoman Teknik Pemeriksaan Laboratorium Klinik Untuk Mahasiswa Teknologi Laboratorium Medik". Content writer di atlm-edu.id, indonewstoday.com, eksemplar.com dan kumparan.com/catatan-atlm. Untuk kerjasama bisa melalui e mail : imadanalis@gmail.com. Media sosial : https://lynk.id/imaduddinbadrawi.

Related Posts

2 komentar

Ahmad mengatakan…
Tulisan yg bagus utk dijadikan reference. Trims
Terimakasih atas kunjungannya,
Semoga bermanfaat,dan saling berbagi ILMU ,,:D