IMAD ANALIS - Pelantikan serentak kepala daerah seluruh Indonesia oleh Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto adalah sejarah baru di Republik ini.
Sebelumnya, Pemilu Presiden, Pemilu Kepala Daerah di Indonesia itu tidak sama, sehingga kendalanya adalah bajet pelaksanaannya sangat besar.
Dimana pelaksana Pemilihan Umum baik tingkat Presiden, anggota dewan, sampai kepala daerah membebani keuangan negara.
Sejarah Indonesia mencatat, pelaksanaan pemilihan Presiden dan anggota legislatif tahun 2019 banyak korban yang meninggal akibat kelelahan.
Timeline yang terjadi pada sejarah baru Indonesia adalah :
- Jabatan kepala desa di perpanjang dari 6 tahun menjadi 8 tahun dengan 2 kali pencalonan? ini saya butuh referensi ya.
- Pemilihan Presiden Republik Indonesia dan anggota DPR tingkat Kabupaten dan Provinsi dilaksanakan pada 14 Februari 2024 (bertepatan dengan hari Valentine)
- Pemilihan Kepala daerah ; Gubernur dan Wakil Gubernur dan Bupati dan wakil bupati atau Walikota dan Wakil Walikota serentah se Indonesia pada bulan November 2024.
Saya bukan pengamat politik, jadi maafkan jika ada miss informasi dalam penyampaian saya ini.
Bupati Terpilih Indramayu, Bpk. Lucky Hakim dan Wakil Bupati Indramayu Bpk. Syaefuddin pada hari ini 20 Februari 2025 telah di lantik bersama dengan kepala daerah lainnya di seluruh Indonesia oleh Presiden RI Bpk. Prabowo Subianto di Jakarta.
Lucky Hakim mempunyai Visi Misi Indramayu REANG. REANG merupakan akronim dari Religius, Ekonomi Kerakyatan, Aman, Nyaman dan Gotong Royong.
Dikutip dari website Diskominfo Indramayu, Bapak Bupati mengatakan "Kita harus bersama-sama mengentaskan kemiskinan di Kabupaten Indramayu ini. Untuk itu dibutuhkan dukungan dan kerja sama dari semua pihak,” kata Lucky Hakim didampingi Syaefudin.
Semoga Indramayu di bawah kepemimpinan Bupati Lucky Hakim bisa menumbuhkan perekonomian Indramayu, mensejahterakan masyarakat Indramayu. Amiin.