Ilustrasi. (Foto : www.usnews.com) |
ImadAnalis. Pada artikel ini Saya akan menuliskan, berapa sih biaya pemeriksaan Hematologi Rutin. Namun, sebelum kita melanjutkan mengenai biaya pemeriksaan Hematologi Rutin, alangkah indahnya jika, Kita memahami dulu apa saja cakupan pemeriksaan hematologi rutin ini. Biar tidak lama - lama, Saya cantumkan link untuk dibaca yaitu pada artikel Hematologi Rutin yang ditulis oleh infolabmed, silahkan baca dahulu artikelnya berikut ini.
Nah, untuk tarif pasti setiap institusi itu akan berbeda. Swasta dan pemerintah pasti beda. Klinik A dan B pasti berbeda. RS A dan B pasti Berbeda. Padahal pemeriksaan ini RS A dan B metode dan alat mungkin sama. Begitu juga baik swasta atau negeri. Baik Klinik A atau B.
Departemen Kesehatan mengartikan tarif sebagai nilai suatu jasa pelayanan rumah sakit dengan sejumlah uang dimana berdasarkan nilai tersebut, rumah sakit bersedia memberikan jasa kepada pasien. Menurut Gani (2000), yang dikutip dari Royani (2009), tarif atau “price” adalah harga nilai uang yang harus dibayar oleh konsumen untuk memperoleh atau mengkonsumsi suatu komoditi yaitu barang atau jasa.
Faktor-faktor yang perlu dipertimbangkan dalam penetapan tarif, diantaranya :
- Jenis Pelayanan
- Tingkat Kemampuan Masyarakat
- Elastisitas
- Cost Recovery Rate
- Tarif Pelayanan Pesaing Yang Setara
Sudah kita pahami sedikit, maka setiap jenis pelayanan akan berbeda dalam menentukan tarif. Namun sebagai gambaran, Saya akan memberikan gambaran tentang biaya pemeriksaan hematologi rutin di beberapa RS dan Klinik didaerah Saya (Indramayu) dan tulisan ini dibuat pada Senin, 16 Oktober 2017. Perlu di ingat juga bahwa setiap tahun akan ada kenaikan tarif yang berlaku, mengikuti perubahan nilai mata uang dan sebagainya.
Tarif atau Biaya Pemeriksaan Hematologi Rutin di beberapa layanan kesehatan :
1. RSUD Indramayu Rp. 57.000
2. RSUD Pantura MA Sentot Patrol Rp. 40.000
3. Klinik Praga Medika Indramayu Rp. 90.000
4. Laboratorium Klinik Prodia Rp. 90.000
Demikian artikel yang dapat Saya sampaikan, untuk update harga atau biaya pemeriksaan Hematologi Rutin, Akan Saya tambah untuk klinik dan daerah lainnya.
Baca juga :
- One Step Screen Test Panel (Urine) Package Insert Multi-Drug ANSWER (English)
- Petunjuk Pemakaian Reagen AIM RPR(TM) Test Untuk VDRL
- Apa itu Flebotomi (Video Youtube)