Model Rumah Impian Imad #1

Posting Komentar

 Model Rumah Impian Imad #1. Saya itu ada keinginan memiliki rumah yang sederhana, tapi adem, udara bagus, sinar matahari bagus. Ya idaman semua orang lah ya. Hehe. Jadi ada beberapa parameter rumah idaman saya ini. 

Model Rumah Impian Imad #1
Sumber : Instagram @noman_desainrumah


Saya ada rumah dengan luas tanah 72 m2, kayaknya begitu. Dari hasil gambaran orat-oret, ternyata jika saya harus memiliki 4 kamar tidur, harus dibuat 2 lantai. Dimana kamar utama ada lantai 1, sedangkan kamar anak-anak akan ada di lantai 2. 

Dari gambaran dasar tersebut, saya juga ingin rumah impian itu memiliki halaman belakang yang hijau, entah berumput asli atau sintetis setidaknya ada naunsa alam. Selain itu, rumah impian ini harus ada sirkulasi udara yang baik, pencahayaan yang baik, dari lantai atas sampai bawah. Nah, agak pusing kan hehehe. Ya namanya juga berhayal ya kan, sah sah saja.

Pada atap rumah, saya ingin ada rooftop untuk saya mengerjakan sesuati pada malam hari, atau sore hari dengan melihat bintang, atau udara segar. Rooftop ini pengen saya ada tempat duduk, wifi, tempat ngopi, dll, atau dapat dijadikan ruang kerja di outdoor. Karena saya memiliki hobi kebiasaan menulis artikel, apalagi jika ada job menulis artikel harus fokus agar artikel yang saya buat lebih maksimal. 

Dibawah ini mungkin gambaran saja, tapi belum memenuhi ekspektasi saya untuk rumah idaman, rumah impian saya. 






Dari desain tersebut diatas sudah memenuhi beberapa kriteria saya, namun di dalam rumah ada beberapa design di kamar utama, ingin tempat baju menyatu dengan kamar tapi terpisah, nah loh gimana tuh, wkwkw. Kamar mandi nya juga terbagi dua, kamar mandi basah dan kering. 

Sedangkan untuk dapur, ada di bawah, dengan pencahayaan dari luar. Hmm kayaknya menarik ya. Dapur berada paling belakang, dengan tempat cuci diluar rumah, ada taman, dll. 

Rumah impian kamu seperti apa? Apakah mau sama kaya saya? Jangan dong,, setiap orang kan memiliki impiannya sendiri-sendiri. Ini tips ya, kalau saya sih minim bajet, jadinya harus beli BTN dengan harga cicilan perbulan nya snagat terjangkau. Maklum masih ada subsidi bunga dari pemerintah. 

Selain itu, pilih BTN yang dekat fasilitas umum, seperti sekolah TK, SD dan SMP, biasanya SMA nya sih jauh jauh. Selain itu dengan dengan Masjid, Pasar, dll. Nah, yang paling penting adalah BTN yang anda minati bebas Banjir. hehe. 



Imaduddin Badrawi, S.Tr.AK
Imaduddin Badrawi, S.Tr.AK
Founder infolabmed.com, bankdarah.com, buku pertama "Pedoman Teknik Pemeriksaan Laboratorium Klinik Untuk Mahasiswa Teknologi Laboratorium Medik". Content writer di atlm-edu.id, indonewstoday.com, eksemplar.com dan kumparan.com/catatan-atlm. Untuk kerjasama bisa melalui e mail : imadanalis@gmail.com. Media sosial : https://lynk.id/imaduddinbadrawi.

Related Posts

Posting Komentar