Sabtu 15 03 2025
  • Jelajahi

    Copyright © 2025 Imad Analis Blog
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Halaman

    Rendang Daging Pedas Manis Cocok Disajikan Saat Idul Fitri

    Imaduddin Badrawi, S.Tr.AK
    Senin, 08 April 2024, 05.30 WIB Last Updated 2024-04-08T12:30:08Z

     

    Rendang Daging Pedas Manis Cocok Disajikan Saat Idul Fitri
    Dapur Kobe

    Rendang memiliki bumbu rempah yang melimpah sehingga memiliki rasa dan tekstur daging yang lezat. 


    berikut ini resep bumbu Rendang Daging Pedas Manis yang cocok disajikan saat idul fitri dan berkumpul bersama keluarga.

    Bahan-Bahan:


    500 gram daging sapi, potong dadu

    400 ml santan kental

    4 lembar daun jeruk

    2 batang serai, memarkan

    3 lembar daun salam

    1 ruas lengkuas, memarkan

    3 lembar daun pandan

    Garam dan gula secukupnya

    Minyak untuk menumis

     

    Bumbu Halus:

    8 buah cabai merah keriting

    6 butir bawang merah

    4 siung bawang putih

    2 cm jahe

    2 cm kunyit

    1 sdm ketumbar

    ½ sdm merica butiran

    2 sdm gula merah sisir

     


    Cara Memasak:


    Tumis bumbu halus hingga harum. Tambahkan daun salam, daun jeruk, serai, dan lengkuas. Aduk rata.

    Masukkan daging sapi, aduk hingga berubah warna.

    Tuangkan santan, masak dengan api kecil sambil sesekali diaduk hingga daging empuk dan bumbu meresap.

    Tambahkan gula merah, aduk hingga larut.

    Masak hingga kuah menyusut dan bumbu meresap sepenuhnya. Koreksi rasa dengan garam dan gula. Angkat dan hidangkan.

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    NamaLabel

    +