Cat Antibakteri Untuk Kandang, Buah Pikiran Mahasiswa IPB Bisa Tingkatkan Kualitas Kesehatan Sapi

Posting Komentar

Mahasiswa Institut Pertanian Bogor (IPB) menciptakan ide cat anti bakteri.

Ide tersebut tertuang dalam karya tulis ilmiah dalam kompetisi Sains Veteriner yang diselenggarakan Fakultas Kedokteran Hewan, Universitas Brawijaya.

Mereka adalah Fadel Rizky Fudhola, Dedy Surya Pahlawan dan Yose Desvera.


"Aplikasi cat antibakteri berbahan dasar garam untuk pencegahan perkembangan bakteri patogen pada peternakan sapi perah rakyat. Setelah ditemukan komposisi yang pas antara zat aktif dan bahan cat, lalu diaplikasikan pada lantai kandang sapi perah dengan harapan dapat menghambat pertumbuhan bakteri di kandang tersebut," kata Fadel.

Lanjutnya, dengan penggunaan cat anti bakteri ini, diharapkan dapat meningkatkan kualitas kesehatan sapi tersebut dengan berkurangnya bakteri penyebab mastitis subklinis dan mengurangi kontaminasi bakteri terhadap produk peternakan seperti susu.

Dalam kompetisi ini, proses penyisihan diawali seleksi abstrak dan paper peserta.

Dilanjutkan dengan pemilihan delapan besar masuk ke tahap persentasi.

Pemenang ditentukan dari proses persentasi karya ilmiah dan tulisan.

 
Poin penting dalam lomba ini terletak pada ide dan gagasan karya tulis ilmiah dalam pengembangan agroteknologi.

Dalam kompetisi ini, Fadel dan tim dengan karya tulis nya berhasil pulang dengan membawa prestasi Juara Kedua dan menjadi Juara Favorit pada kompetisi ini. (Tribun News)
 
 
Imaduddin Badrawi, S.Tr.AK
Imaduddin Badrawi, S.Tr.AK
Founder www.infolabmed.com, tim penulis buku "Pedoman Teknik Pemeriksaan Laboratorium Klinik Untuk Mahasiswa Teknologi Laboratorium Medik". Aktif menulis di https://www.atlm-edu.id/, https://www.indonewstoday.com/, dan https://kumparan.com/catatan-atlm. Untuk kerjasama bisa melalui e mail : imadanalis@gmail.com

Related Posts

Posting Komentar