Kenapa Indramayu Dijuluki Kota Mangga?

Posting Komentar

Kenapa Indramayu Dijuluki Kota Mangga?.  Indramayu merupakan sebuah kabupaten di pesisir utara Jawa Barat. Daerah Indramayu ini berbatasan dengan beberapa wilayah seperti Cirebon, Subang, dan Majalengka. Sedangkan di utara adalah laut jawa. 

Gambar : Bundaran Tugu Mangga / Simpang Lima Indramayu. (Foto : https://id.quora.com/profile/Kori-Haryono)


Setiap warga Indramayu memiliki keunikan, salah satunya yaitu setiap warga selalu menanam pohon mangga di pekarangan rumahnya. Hal ini yang membuat Indramayu merupakan salah satu kabupaten penghasil buah mangga terbesar. 

Dikutip dari Batam Tribunnews, Saya mendapatkan informasi bahwa Indramayu yang memilkki keunikan sehingga dijuluki kota Mangga termuat dalam soal ujian UAS (Ujian Akhir Semester) kelas 6 tingkat SD/MI. 

Pertanyaan tersebut merupakan soal pada Penilaian Akhir Semester (PAS) atau Ujian Akhir Semester (UAS), Kelas 6 SD/MI. Soal tersebut merupakan materi pelajaran Buku Tematik Tema 1 berjudul Selamatkan Makhluk Hidup.

Berikut soal dan jawabannya:

10. Indramayu dijuluki Kota Mangga, sebab memiliki patung identitas berupa buah mangga. Mengapa mangga dijadikan identitas kota Indramayu? Jelaskan!

Jawaban:

Indramayu memiliki julukan Kota Mangga karena terkenal dengan buah mangga cengkir sebagai hasil buminya. Oleh sebab itu, patung mangga dibuat sebagai tanda identitas kota Indramayu. (Sumber : Tribunnews Batam)

Kijang Merupakan Hewan Mitologi Di Indramayu

Bunderan kijang Kijang Merupakan Hewan Mitologi Di Indramayu
Gambar : Bunderan Kijang (https://jabar.tribunnews.com/)


Mungkin banyak yang belum tahu bahwa Indramayu memiliki hewan mitologi yang diceritakan turun temurun di kalangan penduduk Indramayu. Yups, Kijang Emas yang merupakan perwujudan daripada Nyi Endang Dharma, salah satu pendiri pedukuhan Indramayu bersama Wiralodra. 

Selama beberapa tahun, pemerintah kabupaten terus mengupayakan untuk menghadirkan hewan Kijang atau Rusa ini di wilayah Indramayu untuk mendukung mitologi yang ada di Indramayu. 

Alhamdulillah, penangkaran rusa milik Pemda yang berkerja sama dengan salah satu perusahaan membuat penangkaran rusa yang tidak jauh dari tugu rusa atau masyarakat mengenalnya dengan bunderan Kijang. 





Imaduddin Badrawi, S.Tr.AK
Imaduddin Badrawi, S.Tr.AK
Founder www.infolabmed.com, tim penulis buku "Pedoman Teknik Pemeriksaan Laboratorium Klinik Untuk Mahasiswa Teknologi Laboratorium Medik". Aktif menulis di https://www.atlm-edu.id/, https://www.indonewstoday.com/, dan https://kumparan.com/catatan-atlm. Untuk kerjasama bisa melalui e mail : imadanalis@gmail.com

Related Posts

Posting Komentar